Minat Beli Konsumen Produk Kosmetik Revlon Ultra HD Matte Lip Colour di Kota Bandung

Penulis

  • Ida Farida Oesman Universitas Islam Nusantara
  • Yupi Yuliawati Universitas islam Nusantara
  • Selpi Purnamasari Universitas Islam Nusantara

DOI:

https://doi.org/10.52434/jwe.v22i2.2529

Abstrak

Persaingan industri kosmetik di Indonesia semakin pesat diantaranya produk lipstick yang dikeluarkan oleh Revlon yang menawarkan atribut produk beragam. Penelitian ini ditujukan untuk mengetahui gambaran dan pengaruh  minat beli konsumen produk Kosmetik Revlon Ultra Hd Matte Lip Colour di Kota Bandung terhadap faktor lainnya ,dengan sampel sebesar 385 responden. Metode regresi linier berganda (multiple regesion) digunakan untuk mengetahui signifikansi atau pengaruh antara masing-masing variabel independen yaitu kualitas produk, gaya hidup dan harga terhadap variabel dependen yaitu minat beli.  Penelitian ini menghasilkan adanya pengaruh setiap variabelnya baik secara simultan maupun parsial.

Diterbitkan

2023-06-27

Terbitan

Bagian

Jurnal Wacana Ekonomi